Langgur, harianmaluku.com - Pengumuman rekapitulasi perolehan suara pada Pemilihan Umum serentak tanggal 14 Februari 2024 resmi dibuka. Pembukaan pleno perolehan suara terbanyak tingkat Kabupaten Maluku Tenggara itu berlangsung di Aula Aurelia Kimson Hotel Langgur Kamis, (29/2/2024) siang.
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Maluku Tenggara (Malra) Ir. Nicodemus Ubro, M.Si saat membacakan sambutan Pj. Bupati Malra Drs. Jasmono, M.Si mengatakan masyarakat Maluku Tenggara baru saja berhasil melewati tahap puncak perhelatan Pemilihan Umum (PEMILU) serentak, tanggal 14 Februari 2024 yang lalu. Kini prosesnya masih berlanjut menuju penentuan akhir termasuk yang dilaksanakan saat ini.
Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah, Ubro menyampaikan terima kasih atas segalau paya dan kerja keras saudara Pimpinan KPU
Maluku Tenggara beserta jajaran, BAWASLUM aluku Tenggara beserta jajaran, Pimpinan Kepolisian/TNI POLRI dan Jajaran, Perangkat
Daerah serta berbagai pihak lainnya, sehingga seluruh tahapan penyelenggaraan PEMILU dapat terlaksana dengan tertib dan lancar.
"Saya sungguh memahami dalam tahapan tersebut, terdapat hambatan dan tantangan, namun dengan dilandasi semangat, komitmen dan hari ini rapat pleno terbuka perhitungan suara Pemilu tahun 2024 ditingkat Kabupaten Malra akan kita mulai laksanakan. Kita memohon rahmat perlindungan tuntutan dan penyertaan Tuhan Yang Maha Esa, semoga seluruh rangkaian kegiatan pleno ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar" ucapnya.
Ubro menjelaskan, kedisiplinan yang tinggi berbagai hal tersebut dapat diantisipasi dengan baik pula. Dalam kaitan dengan Kondisi Kamtibmas, secara umum PEMILU berjalan dengan aman, meskipun terdapat beberapa kejadian atau konflik yang dapat diatasi dengan cepat oleh penyelenggara dan aparat yang berwenang.
"Tentu benturan kepentingan tersebut tidak lantas menjadi pemecah belah persatuan
masyarakat, namun bagian dari sebuah proses menuju kedewasaan berdemokrasi." cetusnya.
Dikatakan, rapat Pleno Rekapitulasi ini tersebut dilaksanakan setelah tahapan rekapitulasi tingkat Kecamatan, pada akhirnya hasil ini akan memberikan data dan informasi akhir, tentang perolehan suara Partai Politik dan Calon Presiden dan Legislatif.
"Bagi Kami mereka yang dicalonkan oleh Partai Politik adalah kader-kader terbaik Bangsa dan Maluku Tenggara, dan yang memperoleh suara terbanyak adalah pilihan Tuhan yang akan mengemban amanah rakyat Maluku Tenggara 5 (Lima) Tahun kedepan" imbuh Sekda.
Kata Nico, PEMILU telah usai dan tentu telah menguras segala sumber daya yang dimiliki untuk menyakinkan masyarakat tentang visi, misi dan program yang akan dilakukan bilamana dipercaya oleh rakyat, kesemuanya itu untuk masa depan Maluku Tenggara yang
dicita-citakan bersama.
"Segala perbedaan yang terjadi selama tahapan PEMILU hendaknya Kita tinggalkan, mari bergandengan tangan jadikan PEMILU sebagai bagian dari pendidikan politik masyarakat. Selaku Kepala Daerah, saya akan terus memantau dan memberikan dukungan, agar seluruh proses pleno rekapitulasi ini dapat berjalan dengan transparan, tertib, jujur dan adil" pinta Nico.
Lanjut dia, bilamana ada keberatan atau ketidakpuasan dari pihak yang dirugikan, agar menempuh mekanisme sesuai ketentuan undangan yang berlaku.
"Demikian beberapa hal yang Saya sampaikan pada Kesempatan berbahagia ini, Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa melancarkan dan melindungi kita dalam melaksanakan amanah yang telah dipercayakan kepada Kita. Sekian dan Terimakasih" tutup Pj. Sekda Malra.