Warbal, harianmaluku.com - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) Ir. Nicodemus Ubro, M.Si mengatakan, pelayanan umat dalam lingkup keagamaan adalah salah satu faktor penting menumbuhkan modal sosial di masyarakat.
"Pelayanan keagamaan juga menjadi sarana meningkatkan kualitas hidup, yang tercermin dari kualitas karakter dan mental spiritual," kata Ubro saat membacakan sambutan Pj. Bupati Malra Drs. Jasmono, M.Si dalam pembukaan persidangan ke-71 Klasis GPM Pulau-pulau Kei Kecil dan Kota Tual tahun 2024 di Ohoi Warbal Kecamatan Kei Kecil Barat Kabupaten Maluku Tenggara Minggu, (3/3/2024).
Sidang Klasis, menurut Nico menjadi ruang konsolidasi, partisipasi dan diskusi yang sangat efektif. Melalui sidang Klasis akan terbangun soliditas dan sinergi, yaitu mengarahkan pelayanan Klasis yang sejalan dengan kondisi karakteristik dan kebutuhan warga klasis serta dinamika pembangunan daerah.
Pelayanan klasis GPM hidup, tumbuh dan berkembang didalam lingkungan warga masyarakat yang menjemuk. Hal ini berarti, pelayanan klasis GPM bersama pelayanan keagamaan lainnya dituntut untuk mewujudkan keselarasan dengan kondisi, dan karakteristik lingkungan strategis pembangunan daerah.
"Keselarasan dimaksud, terus diupayakan oleh Pemerintah Daerah. Salah satunya melalui perumusan arah dan kebijakan pembangunan, yang menjadi rujukan bagi pelaksanaan pelayanan umum kemasyarakatan, termasuk pelayanan keagamaan," ujarnya.
Dikesempatan itu, Ubro juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh warga GPM, khususnya warga Klasis Pulau-pulau Kei Kecil dan Kota Tual atas dukungan dan partisipasi, sehingga Maluku Tenggara sudah bisa melewati tahapan Pemilihan Umum dengan cukup baik dan lancar.
"Pemilu yang aman, lancar dan sukses hanya bisa terwujud atas dukungan semua pihak, termasuk warga masyarakat. Untuk itu, sekali lagi Saya ucapkan terima kasih.
Demikianlah hal-hal yang dapat Saya sampaikan di kesempatan yang baik ini. Sekali lagi selamat, atas pelaksanaan Sidang Klasis Pulau-pulau Kei Kecil dan Kota Tual yang ke-71 Tahun 2024. Selamat bersidang," pungkasnya.