Ambil Formulir Bacalbup, MTH Inkanben Datangi PDIP Malra

Tampak MTH mengenakan kemeja putih lengan panjang saat hadir di Sekretariat DPC PDIP Malra Jumat, (19/4/2024).

Langgur, harianmaluku.com - Bukan sebuah kebetulan bagi x mantan Bupati Maluku Tenggara (Malra), Muhammad Thaher Hanubun untuk datang ke Sekretariat DPC PDIP Malra. MTH, sapaan akrab masyarakat Maluku Tenggara ini Inkanben datangi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Pada Jumat, (19/4/2024), sekitar pukul 09:40 WIT, PDIP secara resmi telah menyerahkan formulir Bakal Calon Bupati (Bacalbup) kepada MTH di Sekretariat DPC PDIP Malra.

Mumpun, belum banyak kandidat dan Bacalbup yang masuk maka MTH Inkanben di PDIP. Dengan hanya bermodal keberanian serta tekad yang kuat, MTH mendapat sejumlah lawan yang tangguh di PDIP.

Sungguh, luar biasa bagi seorang x mantan Bupati Malra yang secara gentelman menunjukkan independensinya terang-terangan di kandang lawannya.

MTH tampak telah mengusai medan perang sehingga seorang diri mendatangi kubu lawannya tanpa tim ataupun pengawalan.

Kaca mata pengamat menilai bahwa, yang dilakukan MTH adalah sistem jemput bola yang hendak dibangun. Strategi ini mudah dibaca para lawan. Namun, hal itu tidak kalah penting dengan satu ini.

Bagi MTH, pengambilan formulir hanyalah sebuah persyaratan belaka yang harus dipenuhi para Calon. Selebihnya itu, ada maksud terselubung dibalik kehadiran MTH di DPC Partai berlambang Banteng itu.

Dirinya menyebut, akan menghormati semua keputusan Partai bila kelak lamarannya itu diterima ataupun ditolak mentah-mentah. Untuk maksud tersebut, MTH nyatakan akan secepatnya mengembalikan formulir tersebut dan memberikan ruang bagi Calon-calon lain untuk mendaftar.

Ia bertekad akan masuk ke Partai-partai lain untuk bersilat bersama Bacalbup lainnya pada kontestasi Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang. 

SPONSOR
Lebih baru Lebih lama
SPONSOR