Langgur, harianmaluku.com - Menyambut hari raya Idul Adha 1445 H/2024 M, Pangkalan TNI AU Dominicus Dumatubun melaksanakan pemotongan hewan kurban yang terdiri 2 ekor sapi, dan 7 ekor kambing, bertempat di halaman Masjid Al-Amin Lanud D. Dumatubun Senin, (17/06).
Komandan Lanud Dominicus Dumatubun Letkol Pas M. Junaidi, S.H didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cab.5/D.III Ny. Nidia Junaidi berkesempatan melihat langsung pemotongan hewan Kurban selesai melaksanakan sholat idul adha yang dilaksanakan secara terpusat di Masjid Agung Raudhah Kab. Malra dan didampingi oleh para Kadis Lanud D. Dumatubun beserta pengurus takmir masjid Al Amin.
"Penyembelihan hewan kurban ini, tidak hanya semata-mata bentuk ibadah kepada Allah swt, akan tetapi juga mengandung dalam bentuk unsur kepedulian sosial, karena dengan kegiatan pemotongan hewan kurban, kita bisa berbagi kebahagiaan dengan banyak masyarakat, oleh karena itu maknai dan amalkanlah dengan penuh rasa keikhlasan, agar makna penyembelihan hewan kurban ini mampu menjadikan sebagai insan TNI AU yang memiliki dedikasi, motivasi, disiplin tinggi dan rela berkorban demi tercapainya sebuah kebahagian dunia akhirat", ungkap Danlanud di sela-sela Penyembelihan hewan Kurban.
Lebih lanjut Danlanud menambahkan sebagai insan TNI AU, tepatlah kiranya ibadah kurban ini diaktulisasikan dalam tugas yang diemban, dan diharpakan pelaksanaan penyembelihan hewan kurban ini untuk dilaksanakan secara islami, jaga keamanan maupun kebersihan daging hewan kurban itu sendiri, sehingga yang menerima nantinya merasa senang dan layak untuk dikonsumsi.
Menurut laporan Kasibinroh Letda Sus Gugup Mursidin diperkirakan 300 kantong/bungkus dagingnya akan didistribusikan kepada seluruh Personel dan pegawai Lanud Dominicus Dumatubun dan warga di sekitar Lanud D. Dumatubun di antaranya Pesantren Ohoitel, Yatim Piatu Watdek, Yatim Piatu Fiditan, dan warga binaan Ohoitel.