Aksi pungut-memungut ini berlangsung pada pukul 08:00 WIT dipimpin langsung Koordinator Tim Peto Ohoiulun didampingi Noho Silubun dan Ramly Karway bersama tim Kamis, (10/4/2025).
Kegiatan ini mendapatkan banyak tanggapan dan respon positif dari masyarakat terhadap sampah-sampah yang mencemari lingkungan sekitar.
"Alhamdulillah, puji Tuhan seluruh sampah yang ada di Kota Langgur sudah diangkut berkat kerjasama kami tim," singkat Ketua Tim.
Peto menjelaskan, sampah yang diangkut berasal dari 6 TPS berbeda yakni TPS Pokarina samping Stadion Maren, TPS Samping Caffe Kopi Kei, TPS samping RSUD K.S Langgur, TPS Depan Kantor Bupati lama, TPS disamping Koramil Watdek, TPS lorong toko Charly, TPS depan Biara MSC Langgur, TPS depan SMP Theresia Langgur, TPS Ohoi Langgur dan TPS Pasar Langgur.
"Pemerintah Daerah dalam hal ini Bupati Maluku Tenggara memberikan instruksi langsung agar kami dan tim untuk membersihkan seluruh sampah yang ada di Kota Langgur," ujarnya.
Sebanyak 4 mobil Dump Truk pengangkut sampah dikerahkan dalam kegiatan bersih-bersih ini. Hingga pukul 13:00 WIT, seluruh sampah telah diangkut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Isso. Alhasil, Kota Langgur kembali bersih asri dan sejuk.
Tim berharap, masyarakat membiasakan membuang sampah dimalam hari agar pada waktu subuh diangkut oleh petugas kebersihan.
"Mari katong mendukung petugas kebersihan dengan membiasakan membuang sampah pada waktu yang tepat. Contohnya malam hari, karena subuh itu petugas sudah angkut. Jadi, kalau masyarakat buang dipagi hari berarti mobil sampah seng angkat lagi dan pada akhirnya menumpuk seperti sekarang," himbaunya.